Jokowi: Gratiskan Biaya Pasien Gagal Ginjal Akut, Jangan Anggap Sepele, Ini Masalah Besar

0

 

Foto: Ilustrasi Pasien Gagal Ginjal Akut Anak (iStockphoto)

KabarAcehNET, Bogor - Presiden Joko Widodo (Jokowi) memerintahkan Kementerian Kesehatan untuk menanggung pasien gagal ginjal akut mendapat perawatan gratis. Menurutnya, hal itu penting bagi penindakan pasien.

Hal itu disampikan Jokowi dalam rapat Penanganan Kasus Gagal Ginjal Akut di Istana Bogor seperti dilihat dari YouTube Sekretariat Presiden, Senin 24 Oktober 2022.

"Siapkan pelayanan kesehatan untuk masalah ini, siapkan pengadaan obat-obatan yang dapat mengatasi, menangani gagal ginjal ini, dan saya minta diberikan pengobatan gratis pada pasien-pasien yang dirawat. Saya kira ini penting sekali," jelas Jokowi, seperti dikutip dari PMJ News.

"Utamakan keselamatan masyarakat, jangan menganggap ini masalah kecil. Ini adalah masalah besar," sambungnya.

Jokowi juga menyampaikan telah meminta Kementerian Kesehatan untuk menyetop sementara penggunaan obat diduga tercemar zat yang memicu gagal ginjal.

Lanjut Jokowi, penghentian sementara ini, harus dilakukan sambil menunggu pemeriksaan mendalam oleh BPOM.

"Meskipun masih diduga, dihentikan lebih dulu menunggu investigasi menyeluruh BPOM pada seluruh obat sirop yang menggunakan bahan pelarut, dilakukan secara terbuka, transparan, dan juga hati-hati dan juga objektif," tuturnya.

Oleh: Redaksi

Posting Komentar

0 Komentar
* Please Don't Spam Here. All the Comments are Reviewed by Admin.

Bagaimana Tanggapan anda mengenai artikel / berita ini ?

Bagaimana Tanggapan anda mengenai artikel / berita ini ?

Posting Komentar (0)
Banner-GRAB-page-2
Banner-ELS-ECommerce
scan-qr-cashback-30-persen

buttons=(OKE !) days=(30)

Website Kami Menggunakan Kukis Untuk Anda Agar Mendapatkan Pengalaman yang lebih baik. Pelajari Selengkapnya
Accept !
To Top